Cara Mematikan Komputer Melalui CMD
Assalamu’alaikum
Wr. Wb.
Siapa
bilang mematikan komputer atau shut down harus menekan tombol windows lalu klik
shutdown ataupun mengklik ikon windows. Nah, jika anda tertatik dengan artikel
ini simak dengan baik yah…
Saya akan mematikan komputer melalui command prompt
atau biasa kita kenal dengan cmd. Jika anda tidak tahu juga saya
akan memberitahukannya. Anda tekan saja tombol windows dan R secara
bersamaan, lalu akan muncul menu Run. Anda ketikan saja cmd terserah
mau tulisan besar atau kecil, lalu OK atau enter. Menu yang keluar itulah yang
dinamakan cmd.
Ok, langsung saja kita praktikan cara mematikan
komputer melalui cmd.
Tapi, sedikit saya jelaskan. Dalam artikel ini anda
tidak hanya memilih pilihan shut down. Tetapi anda juga dapat memilih fitur restart
tergantung yang mana anda inginkan.
- Buka cmd
- Kemudian
ketik perintah seperti berikut :
shutdown – i -m
- Kemudian akan muncul menu baru yaitu menu Remote shutdown dialog. Nah, di sinilah kita akan mengatur semuanya tergantung yang anda inginkan.
- Klik add, lalu anda isikan nama komputer yang ingin anda matikan atau di restart. Tapi bukan hanya nama komputer anda juga dapat memasukan IP komputer yang akan anda matikan.
- Kemudian pilih apakah anda ingin merestartnya atau mematikan komputernya
- Centang warm users of the action. Kemudian masukan jarak waktu komputer yang akan di matikan.
- Centang saja planned
- Pada form comment, jika anda akan meninggalkan seperti pesan atau semacemnya, anda masukan saja. Kemudian klik ok
- Anda
dapat mengikuti seperti saya, perhatikan gambar di bawah berikut ini
- Pada saat anda mengklikan Maka secara langsung akan muncul commant anda di komputer yang ingin anda matikan.
- Nah, perintah yang anda isikan tadi telah berjalan, anda akan melihat hasilnya sesuai jarak waktu yang anda masukan.
Nah, itulah artikel cara mematikan computer melalui
CMD. Memang caranya lumayan ribet atau memakan sedikit waktu. Berdeba
dengan cara mematikan seperti biasa.
Tapi apa salahnya jika anda mengikuti artikel ini. Saya
yakin pasti anda mendapatkan pengetahuan dan wawasan. Saya tekankan sekali lagi
anda harus berani bereksperiment bukan eksperiment sih, tapi anda harus berani
untuk mencari lebih tau tentang komputer.
Ibarat kata, Kalau dari Jakarta ke Medan kan tidak
harus menggunakan pesawat. Pasti bisa cara lain, seperti Naik Kapal ataupun
Angkutan darat. Loh, kok lari yah, dari komputer bisa ke Angkutan komersial.
Yaudalah, yang intinya anda paham maksud saya.
Oke. Sekian dari saya dan tunggu artikel selanjutnya.
Jangan lupa like and share mana tau teman anda menginginkan artikel seperti
ini
No comments:
Post a Comment